Pengenalan Lingkungan SDN Panjunan | Dwiyana Ari Alistiani, S.Pd | SDN Panjunan

Video ini menunjukkan Berbagai kegiatan di SDN Panjunan, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo. SDN Panjunan dikepalai oleh Ibu Siti Marliyah,S.Pd.SD.,M.Pd. Dalam kesehariannya, SDN Panjunan menerapkan kegiatan bersalaman dengan bapak/ibu guru yang piket menyambut siswa, selain itu anak-anak juga dibiasakan untuk sholat Dhuha berjamaah. Setiap hari Jumat anak-anak melakukan kegiatan senam pagi dan Jumat bergizi setiap 2 Minggu sekali dengan harapan anak-anak semakin sehat dan gemar makan sayur dan buah. Untuk kegiatan ekstrakurikuler, terdapat ekstra pramuka, ekstra sepak takraw, ekstra tari, dan beberapa ekstra lainnya. SDN Panjunan juga memperingati hari besar nasional dan hari besar islam dengan berbagai kegiatan. Untuk menunjang kegiatan P5, SDN Panjunan menyelenggarakan Gelar karya P5 dan Bazar. SDN Panjunan Sukodono siap mencetak generasi Sidoarjo yang semakin maju,gemilang dan inovatif.

Pemeran: Ibu Siti Marliyah,S.Pd.SD, M.Pd.
Kameramen: Dwiyana Ari Alistiani,S.Pd. dan Lukman Hamzah,S.Pd.
Editor: Dwiyana Ari Alistiani, S.Pd.

#festival_literasi_sidoarjo2023
#wonderful_of_sidoarjo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might like

© 2024 Festival Literasi Sidoarjo
WeCreativez WhatsApp Support
Selamat Datang di Festival Literasi Sidoarjo 2023
👋 Ada yang bisa kami bantu?