Keseharianku | Pelajar SMPN 1 TAMAN

Cinta tanah air adalah perasaan bangsa dan memiliki ikatan emosional yang kuat terhadap wilayah atau negara tempat seseorang tinggal. Cinta tanah air meliputi perasaan kebanggaan, rasa memiliki, loyalitas tinggi, dan rasa menghargai terhadap tanah air serta kesediaan untuk membela, melindungi, dan mengabdi untuk kepentingan bangsa dan negara dari berbagai macam gangguan dan ancaman. Cinta tanah air juga mencakup penghargaan dan pelestarian terhadap adat dan budaya yang ada di dalam negara tersebut.

Cinta tanah air sering diasosiasikan dengan nasionalisme, yaitu kesetiaan tertinggi seseorang terhadap bangsa dan tanah airnya. Hal ini merupakan bagian integral dari diri setiap warga negara dan diwujudkan dalam perilaku sehari-hari, baik di lingkungan keluarga, sekolah, maupun masyarakat. Cinta tanah air adalah kesadaran untuk berbakti kepada negara dan kesediaan untuk berkorban demi kepentingan bersama.

Untuk mencapai tujuan hidup bersama yang baik, rasa cinta tanah air perlu ditanamkan dan ditingkatkan sejak usia dini pada setiap individu sebagai warga negara atau anggota bangsa. Cinta tanah air tercermin dalam tindakan nyata seperti membela, menjaga, dan melindungi tanah air, serta melestarikan adat dan budaya yang ada di dalamnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might like

© 2024 Festival Literasi Sidoarjo
WeCreativez WhatsApp Support
Selamat Datang di Festival Literasi Sidoarjo 2023
👋 Ada yang bisa kami bantu?