Sadar Hidup Bersih | SDN Panggreh 1
KELOMPOK 3 _SDN PANGGREH 1_7_SADAR HIDUP BERSIH
SDN PANGGREH 1
#Wonderful_Of_Sidoarjo #tontonsampaiselesai #selamatmenonton
#Festifal_Literasi_Sidoarjo2023
#Wonderful_Of_Sidoarjo
Assalamualaikum…
Hai Sobat FLS Literasi Sidoarjo, Kali ini mimin akan Share bagikan video bagaimana pentingnya hidup bersih, dengan selalu mencuci tangan sebelum makan.
Dalam tayangan video yang mimin share, diperankan oleh siswa dan Bapak guru SDN Panggreh 1 yaitu Adit, Angga, Faiz, Bpk. Didin.
Video ini menceritakan tentang Adit yang suka sekali bermain dengan teman-temannya di sekolah. Saat selesai bermain, Adit mengajak Angga dan Faiz untuk makan bekal bersama. Ketika Adit makan bekal, dia diingatkan oleh Angga dan Faiz untuk cuci tangan, namun Adit menolak.
Adit sangat menikmati makan bekalnya tanpa menghiraukan peringatan Faiz dan Angga. Sampai pada saat Adit mengembalikan tempat bekalnya di kelas, tiba-tiba Adit mengeram kesakitan pada perutnya. Pada saat itu, Adit dibawa oleh Angga ke ruang UKS sekolah. Sesampainya di ruang UKS, Angga memanggil Pak Didin untuk memeriksa keadaan Adit.
Kemudian, Pak Didin menasehati Adit untuk selalu sadar hidup bersih, dengan selalu mencuci tangan sebelum makan.
Pesan
Jagalah Kebersihan Diri, dengan Selalu Mencuci Tangan sebelum Makan
#tontonsampaiselesai
#selamatmenonton