Tema 4: Lingkungan
Judul: Potensi Long Storage Kalimati
Long Storage kalimati merupakan waduk yang berlokasi di Desa Tarik, Kecamatan Tarik, Kabupaten Sidoarjo. Waduk Long Storage Kalimati memiliki luas lima kilometer persegi yang mampu menampung air 1,6 juta kubik. Pembangun Waduk Long Storage Kalimati merupakan strategi pemerintah untuk menampung air yang dijadikan sebagai bahan baku PDAM.
Long Storage Kalimati akan menyediakan 1500 liter per detik, 1000 liter per detik untuk Kabupaten Sidoarjo dan 500 liter per detik untuk kabupaten Mojokerto. Tidak hanya dapat memenuhi kebutuhan air baku untuk dua kabupaten, hadirnya Long Storage Kali Mati juga berpotensi menjadi destinasi wisata lokal. Jadi Long Storage Kalimati ini sangat potensial untuk penuhi air baku, kemudian kalau landskapnya ditata misalnya ada jogging track dan spot selfie.
Aktor
Rizqi Ayu Prawesti, S.Pd.
Pengisi Suara
Yeni Uswanti, S.Pd
Kameramen
Rizqi Ayu Prawesti, S.Pd.
Dwi Indrawati, S.Pd.
Video Editor
Rizqi Ayu Prawesti, S.Pd.